Sabtu, 14 Oktober 2017

Apel Kesiapan Pilkades di Polsek Sebatik Timur : Wujudkan Pilkades yang Aman dan Tertib


Apel kesiapan pilkades di Polsek Sebatik Timur
SEBATIK, KABARKALTARA.CO.ID-Sabtu (14/10/2017) sekira pukul 08.00 Wita, digelar apel kesiapan pengamanan pemilihan kepala desa (pilkades) di wilayah hukum Polsek Sebatik Timur. Apel dilakukan di halaman Mapolsek Sebatik Timur Jalan Bhayangkara Desa Sei Nyamuk Kecamatan Sebatik Timur, Nunukan. 

Wilayah hukum Polsek Sebatik Timur meliputi Kecamatan Sebatik Induk, Sebatik Timur dan Kecamatan Sebatik Utara. Apel  langsung dipimpin Kapolsek Sebatik Timur AKP Oman Purnaman, hadir dalam kegiatan tersebut Mayor CHB Sudirman selaku Danramil 0911-02/Sbt, Muchlis SE MSi selaku Camat Sebatik Induk, Wahyudin SSos selaku Camat Sebatik Timur), termasuk Suryadi SE yang merupakan perwakilan Camat Sebatik Utara. 



Personel Polsek Sebatik Timur dan personel Koramil 0911-02/Sbt, turut dalam apel, termasuk panitia pilkades tingkat kecamatan dan panitia pilkades tingkat desa yang berjumlah sekitar 70 orang.

"Mari kita wujudkan bersama pelaksanaan pilkades serentak di Sebatik Induk, Sebatik Timur dan Sebatik Utara  yang aman, tertib dan lancar. Kerja sama semua elemen masyarakat sangat diharapkan," tegas Kapolsek Oman. 

"Apel sebagai bentuk kesiapan aparat dari berbagai instansi untuk sukses dan lancarnya pelaksanaan pilkades," tutup Oman. (yasir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terkini

Info Cuaca Kaltara

Redaksi

Penasehat: Suyoso Nantra SSos MM, Pemimpin Umum : Tomo Widodo, Wakil Pemimpin Umum : Abdul Rahman, Dewan Redaksi: Ir Lusiano SH MBA, Tomo Widodo, SHut, Max Oroh, Andi M Firzan, SH, Anton Hidayat SHut. Pemimpin Redaksi: Sahruddin SPd.,SE, Redaktur Pelaksana: Max Oroh Redaktur: Juli Prastomo, Munawar, Kepala Biro Sebatik : Sahruddin SPd.,SE, Biro Nunukan : Harry Kurniawan, Sahabuddin, Staf Redaksi: H Ponidi HB, Budyastono, M. Usman Jakatalu, Andi Ar Evrai, Kontributor Yogyakarta dan Sekitarnya: Drs Raga Afandi, Bayu Sukma P, SE. Kontributor Kaltara: M Imam. Fotografer: H Ponidi HB Manager Umum & EO: Abdul Rahman Manager Keuangan: Anton Hidayat, SHut Manager Iklan: Sam A Widodo Koordinator IT: Juli Prastomo. Staff IT: Muhmamad Fathur, Max Oroh, Penerbit: PT Kabar Group Kantor Pusat: Komp. Taman Sari Bukit Mutiara, Blok RK 40-41, Kel. Gunung Samarinda Baru, Kec. Balikpapan Utara, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Indonesia Telp.: 081254235977, 081250278889, 087841170982, 085652021853 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com