Jumat, 11 Agustus 2017

Proyek Fisik Bidang Sumber Daya Air Nunukan : 9 Paket DAK serta Normalisasi Sungai Balansiku


Salah satu proyek fisik di Sebatik (rahman/kk)
NUNUKAN, KABARKALTARA.CO.ID-Banyak bantuan pemerintah pusat yang mengalir untuk Kabupaten Nunukan, sebagai wilayah perbatasan dengan Malaysia. Tak lepas pula dari peran Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid, yang gesit dalam melobi pusat maupun pemerintah provinsi. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Pemukiman Pemkab Nunukan, Ir Muhammad Sufyang menegaskan, selain 9 paket peningkatan jalan yang merupakan batuan keuangan provinsi, proyek fisik lain 2017 ini juga berjalan di Kabupaten Nunukan. 

"Proyek fisik lainnya seperti program dana alokasi khusus bidang pengairan. Ada 9 paket yang merupakan bantuan pemerintah pusat," ungkap Muhammad Sufyang didampingi Kabid Sumber Daya Air Yusuf Uning ST kepada kabarkaltara.co.id baru-baru ini di kantornya. 

Muhammad Sufyang, Yusuf Uning dan jajaran lainnya
Muhammad Sufyang merinci, 9 paket program DAK tersebut yaitu rehabilitasi jaringan irigasi Binusan Kecamatan Nunukan, kemudian rehabilitasi jaringan irigasi Sei Fatimah RT 02 Kecamatan Nunukan. 


"Lokasi proyek selain di Nunukan, ada di Sebatik Barat, Sebatik Timur, Nunukan Selatan dan juga Krayan," beber Muhammad Sufyang. 

"Untuk Sebatik Barat yaitu rehabilitasi jaringan irigasi Kampung Enrekang dan Tellang Kecamatan Sebatik Barat," tegasnya. 

Sementara masih di wilayah Nunukan, yaitu rehabilitasi jaringan irigasi Sei Apuk, peningkatan jaringan irigasi Kampung Tator Binusan Km 3 dan juga peningkatan rehabilitasi Kampung Tator Binusan Km 2. 

"Untuk Sebatik Timur yaitu peningkatan jaringan irigasi Tanjung Aru, sementara Nunukan Selatan yaitu peningkatan jaringan irigasi Sei Jepun. Sedangkan di Krayan yaitu peningkatan jaringan irigasi pipanisasi Pa Rayad Desa Pa Rupai," beber Muhammad Sufyang. 

Selain program DAK, ada juga bantuan keuangan provinsi (BKP) yaitu normalisasi sungai Desa Balansiku Kecamatan Sebatik. "Cukup banyak proyek fisik bantuan pusat dan provinsi, Ibu Bupati terus bekerja keras untuk membangun Nunukan," tegasnya (tim kk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terkini

Info Cuaca Kaltara

Redaksi

Penasehat: Suyoso Nantra SSos MM, Pemimpin Umum : Tomo Widodo, Wakil Pemimpin Umum : Abdul Rahman, Dewan Redaksi: Ir Lusiano SH MBA, Tomo Widodo, SHut, Max Oroh, Andi M Firzan, SH, Anton Hidayat SHut. Pemimpin Redaksi: Sahruddin SPd.,SE, Redaktur Pelaksana: Max Oroh Redaktur: Juli Prastomo, Munawar, Kepala Biro Sebatik : Sahruddin SPd.,SE, Biro Nunukan : Harry Kurniawan, Sahabuddin, Staf Redaksi: H Ponidi HB, Budyastono, M. Usman Jakatalu, Andi Ar Evrai, Kontributor Yogyakarta dan Sekitarnya: Drs Raga Afandi, Bayu Sukma P, SE. Kontributor Kaltara: M Imam. Fotografer: H Ponidi HB Manager Umum & EO: Abdul Rahman Manager Keuangan: Anton Hidayat, SHut Manager Iklan: Sam A Widodo Koordinator IT: Juli Prastomo. Staff IT: Muhmamad Fathur, Max Oroh, Penerbit: PT Kabar Group Kantor Pusat: Komp. Taman Sari Bukit Mutiara, Blok RK 40-41, Kel. Gunung Samarinda Baru, Kec. Balikpapan Utara, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Indonesia Telp.: 081254235977, 081250278889, 087841170982, 085652021853 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com