Sabtu, 28 Oktober 2017

Momen Sumpah Pemuda di Sebatik : Pemuda Jadi Pelopor Pembangunan di Perbatasan

Seluruh elemen warga memperingati Sumpah Pemuda
SEBATIK, KABARKALTARA.CO.ID- Upacara memperingati hari Sumpah Pemuda, Camat Sebatik Barat Akhmad  bertindak sebagai inspektur upacara yang di lapangan sepak bola Tembaring Desa Setabu Kecamatan Sebatik Barat Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara, Sabtu (28/10/2017).

Acara diikuti Kepala Desa Setabu, Polsek Sebatik Barat, koramil, tokoh masyarakat, mahasiswa, pelajar dan seluruh elemen masyarakat.

“Kita lihat bersama puncak upacara bendera dalam rangka peringatan Sumpah Pemuda khususnya di Sebatik Barat berlangsung dengan sukses yang dilaksanakan oleh pemuda dan kerja sama dengan elemen masyarakat untuk memeriahkan acara ini,” kata Akhmad.

“Kita terus dorongan dan motivasi kepada adik-adik kita khususnya pemuda dan masyarakat memberikan semangat untuk bangkit. Sebagai pemerintah kecamatan terus berkomitmen meningkatkan pembangunan di perbatasan secara merata untuk kesejahteraan masyarakat,” papar Akhmad.
Sahruddin/Yasir

Sementara Ketua KNPI Sebatik Wahyuddin mengatakan, dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda,  diharapkan membangkitkan semangat para pemuda dan seluruh masyarakat yang hadir memeriahkan seluruh rangkaian acara, sebagai bentuk cinta tanah air dan semangat pada satu nusa, satu bangsa dan satu bahasa.

“Adanya acara ini kita mengharapkan antusias pemuda mengikuti dan membangkitkan semangat, sehingga mampu menjadi pelopor pembangunan di perbatasan,” tegas Wahyuddin.

“Rangakaian acara ini berlangsung dengan sukses sesuai harapan, harapan kita ke depannya pemuda Sebatik akan lebih baik dari sebelumnya,” tutup Wahyuddin. (Sahruddin/yasir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terkini

Info Cuaca Kaltara

Redaksi

Penasehat: Suyoso Nantra SSos MM, Pemimpin Umum : Tomo Widodo, Wakil Pemimpin Umum : Abdul Rahman, Dewan Redaksi: Ir Lusiano SH MBA, Tomo Widodo, SHut, Max Oroh, Andi M Firzan, SH, Anton Hidayat SHut. Pemimpin Redaksi: Sahruddin SPd.,SE, Redaktur Pelaksana: Max Oroh Redaktur: Juli Prastomo, Munawar, Kepala Biro Sebatik : Sahruddin SPd.,SE, Biro Nunukan : Harry Kurniawan, Sahabuddin, Staf Redaksi: H Ponidi HB, Budyastono, M. Usman Jakatalu, Andi Ar Evrai, Kontributor Yogyakarta dan Sekitarnya: Drs Raga Afandi, Bayu Sukma P, SE. Kontributor Kaltara: M Imam. Fotografer: H Ponidi HB Manager Umum & EO: Abdul Rahman Manager Keuangan: Anton Hidayat, SHut Manager Iklan: Sam A Widodo Koordinator IT: Juli Prastomo. Staff IT: Muhmamad Fathur, Max Oroh, Penerbit: PT Kabar Group Kantor Pusat: Komp. Taman Sari Bukit Mutiara, Blok RK 40-41, Kel. Gunung Samarinda Baru, Kec. Balikpapan Utara, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Indonesia Telp.: 081254235977, 081250278889, 087841170982, 085652021853 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com